Prediksi Pertandingan Arsenal VS Tottenham Hotspur


PERTANDINGAN ARSENAL vs TOTTENHAM HOTSPUR PREMIER LEAGUE

Prediksi pertandingan Arsenal vs Tottenham Hotspur dalam lanjutan Premier League pekan kesembilan di Stadion Emirates, 1 Oktober 2022 (18.30 WIB). Pada pertandingan sebelumnya, Arsenal berhasil meraih poin sempurna saat datang ke markas Brentford dengan skor 3-0. Arsenal mampu unggul di menit ke 17 melalui aksi William Saliba setelah mendapatkan umpan Bukayo Saka

Menit ke 28, Arsenal menggandakan keunggulan giliran Gabriel Jesus mencatatkan namanya di papan skor setelah berhasil memanfaatkan umpan Granit Xhaka. Hingga pertandingan babak pertama berakhir skor masih 2-0.

Berjalan empat menit di babak kedua, Arsenal mampu menambahkan keunggulan menjadi 3-0 ditorehkan Fabio Vieira setelah menerima umpan Bukayo Saka. Hingga laga berakhir, skor tetap 3-0. Hasil ini membuat Arsenal tetap kokoh dipuncak klasemen dengan poin 18 dari tujuh pertandingan.

Sementara di pertandingan sebelumnya, Tottenham Hotspur berhasil meraih kemenangan besar saat menghadapi Leicester City dengan skor 6-2. Tottenham sempat tertinggal gol terlebih dahulu ketika baru berjalan enam menit melalui tendangan penalti Yoeri Tielemans. Namun, Tottenham mampu membalikan keadaan dengan dua golnya masing-masing ditorehkan Harry Kane (8) dan Eric Dier (21). Akan tetapi Leicester City mampu menyamakan skor sebelum pertandingan berakhir melalui aksi James Maddison di menit ke 41.

Baru berjalan tiga menit di babak kedua, Tottenham mampu unggul kembali ditorehkan Rodrigo Bentancur. Skuad asuhan Antonio Conte semakin menggila, setelah Son Heung Min mencetak tinggal masing-masing di menit ke 73, 84, 86. Hasil ini membuat Tottenham berada di peringkat tiga dengan poin 17.

Laga Arsenal vs Tottenham akan berjalan sangat alot, pasalnya kedua tim tersebut sedang dalam performa terbaiknya. Jika Tottenham meraih kemenangan, itu sudah dipastikan menggeser posisi Arsenal yang berada di puncak klasemen.


Prediksi Susunan Pemain

Arsenal 

Aaron Ramsdale, Kieran Tierney, Gabriel Magalhaes, William Saliba, Ben White, Granit Xhaka, Thomas Partey, Fábio Vieira, Gabriel Martinelli, Bukayo Saka, Gabriel Jesus.

Tottenham

Hugo Lloris, Davinson Sánchez, Clément Lenglet, Ivan Periši?, Pierre-Emile Højbjerg, Rodrigo Bentancur, Ryan Sessegnon, Dejan Kulusevski, Richarlison. Harry Kane


Prediksi Skor Akhir Arsenal vs Tottenham 2-1


Head To Head 

06-07-20 Tottenham vs Arsenal 2-0 

14-03-21 Arsenal vs Tottenham 2-1 

08-08-21 Tottenham vs Arsenal 1-0 

26-09-21 Arsenal vs Tottenham 3-1 

13-10-22 Arsenal vs Tottenham 3-0.


5 Pertandingan Terakhir Arsenal 

27-08-22 Arsenal vs Fulham 2-1 

01-09-22 Arsenal vs Aston Villa 2-1 

04-09-22 Manchester United vs Arsenal 3-1 

08-09-22 Zurich vs Arsenal 1-2 

18-09-22 Brentford vs Arsenal 0-3.


5 Pertandingan Terakhir Tottenham 

01-09-22 West Ham United vs Tottenham 1-1  

03-09-22 Tottenham vs Fulham 2-1 

08-09-22 Tottenham vs Olympique Marseille 2-0 

13-09-22 Sporting Lisbon vs Tottenham 2-0 

17-09-22 Tottenham vs Leicester City 6-2.


Previous Post Next Post